
Sama seperti analytics tool di platform digital lainnya, Youtube analytics dapat Anda manfaatkan untuk mengukur performa video sebagai konten utama di Youtube. Data yang nantinya dapat Anda evaluasi untuk mengetahui jenis video yang diminati dan yang kurang disukai.
Untuk memudahkan proses analisis, Youtube menyediakan sejumlah metrik yang dapat Anda manfaatkan. Termasuk di antaranya adalah channel analytics atau laporan channel yang muncul saat mengakses laman analytics.
Informasi yang termuat di channel analytics
Pada channel analytics, Anda akan melihat laporan performa channel Youtube dalam periode 28 hari terakhir. Kemudian, ada juga beberapa metrik unggulan pada laman overview yang dapat digunakan:
- Jumlah penonton. Metrik berisi jumlah penonton yang sudah mengakses dan menyaksikan video yang diunggah ke laman Youtube;
- Watch time. Metrik yang memperlihatkan jumlah waktu atau watch time yang dihabiskan penonton menyaksikan video;
- Subscribers. Metrik yang menunjukkan jumlah pengikut yang berlangganan. Mereka juga merupakan salah satu aspek yang menentukan reputasi dan kualitas channel Youtube.
Mempelajari informasi dan mentrik yang ditampilkan pada channel analytics akan membantu Anda memahami performa channel, terutama bagi pemula. Namun kalau Anda masih membutuhkan panduan atau bimbingan, Matamaya siap membantu untuk mendalami Youtube analytics. Dengan begitu, Anda bisa memakai dan memanfaatkan setiap metrik untuk mengoptimalkan penggunaan channel Youtube yang dikelola.